AWAS! Ada POLISI (tidur) di Fakultas TEKNIK UNS!

Jangan kaget bila perjalanan Anda menuju ke Gedung I dan Gedung III Fakultas Teknik UNS bakalan terganggu oleh adanya polisi tidur-polisi tidur (karena walaupun hanya di dua tempat, tapi masing-masing terdapat tiga polisi tidur yang kekar). Sepeda motor dan mobil harus ganti gigi ke posisi satu, menginjak rem, berjalan kembali sangat pelan. Seli (sepeda lipat) saya lebih “kasihan” lagi. Roda yang cuma 16 inchi, terpaksa terjepit di antara gundukan polisi tidur tersebut. Bila nekat manaiki seli, saya bisa jatuh terjungkal.

Polisi tidur di Fakultas Teknik bisa diatasi, atau justru berusaha dihindari ya?

Sepertinya perlu evaluasi terhadap keberadaan dan desain polisi tidur di Fakultas Teknik UNS!